Nuansagoal – Manajer Chelsea, Maurizio Sarri memberikan sinyal ingin bertahan di Stamford Bridge dan berjanji akan memberikan perubahan yang diinginkan para fans dan petinggi klub Chelsea. Sarri tetap ingin bertahan meski tidak sepaham dengan manajemen.
The Blues dikenal dengan sebagai klub yang tidak segan-segan memecat pelatih mereka bila tidak memenuhi harapan ekspetasi yang diinginkan. Sarri sejauh ini terus berselisih paham dengan manajemen Chelsea.
Friski kembali terjadi diinternal Chelsea. Hal ini dipicu oleh keputusan Sarri yang mencadangkan pemain terbaik mereka, Eden Hazard pada laga semifinal leg 1 Liga Europa melawan Eintracht Frankfurt di Commerzbank Stadium.
Manajemen Chelsea menganggap bahwa Sarri telah melakukan kesalahan besar dengan tidak memainkan Hazard sebagai starter pada laga tersebut. Petinggi klub merasa bahwa Sarri sudah menyia – yia kan kemampuan Hazard.
Dilansir dari laman The Times, manajemen Chelesa sangat berharap Sarri mau memainkan Hazard sebagai starter disetiap pertandingan terlebih kontrak sang pemain sudah akan habis.
Namun tampaknya Sarri memiliki pandangan dan keputusan lain soal memainkan Hazard. Sarri sebenarnya ingin mengistirahatkan sang pemain. Namun hal tersebut tidak dibicarakan terlebih dahulu.
“Saya tak pernah bicara dengan pemain yang mau saya cadangkan. Hazard pemain, jadi kalau mau melakukannya, saya juga harus bicara dengan pemain lainnya,” ujar Sarri dilansir Metro.
Sarri masih ingin melatih Chelsea
Meski tidak berhubungan baik dengan para petinggi dan manajemen Chelsea. Namun Sarri mengungkapkan bahwa dirinya masih ingin melatih The Blues.
Sarri bahkan berjanji membawa Chelsea menyamai level Manchester City dan Liverpool setidaknya dalam dua musim kedepan.
Mantan pelatih Napoli ini tampaknya telah memiliki susunan dan rencana tersendiri hingga berani memberikan janji tersebut.
Sarri berujar dirinya kini sudah memiliki kepercayaan diri dan kemampuan untuk mendongkrak perfoma Chelsea. Meski dirinya terus berkonflik dengan manajemen Chelsea.
Sarri mengaku sangat senang melatih di Chelsea. The Blues adalah tim hebat di Liga Primer, tekanan sangat tinggi. Namun hal ini dikatakan membuatnya semakin bersemangat.
“Premier League luar biasa dan saya ingin tetap bertahan di Premier League. Saya ingin bertahan di Chelsea, sebab levelnya sangat, sangat tinggi,” tegas Sarri di laman resmiChelseafc, Minggu (28/4/2019).
“Atmosfer di stadion sungguh fantastis, dan persaingannya luar biasa. Saya ingin bertahan di sini Saya yakin bahwa, dalam dua musim ke depan, Chelseabakal mampu mendekati mereka (Liverpool dan Man City),” lanjutnya.
Dengan keyakinan tinggi tersebut Sarri yakin Chelsea bisa menyamai perfoma yang ditunjukkan oleh Liverpool dan Manchester City bahkan merajai Liga Primer. Namun hal tersebut memerlukan waktu, Sarri butuh waktu.
“Namun, saya tidak yakin dalam dua musim ke depan kami bakal bisa lebih baik dari mereka. Ketika pertama kali saya tiba di Naples, di musim sebelumnya Napoli tertinggal 24 poin dari Juventus di klasemen,” kenang Sarri.
“Di musim pertama saya, kami tiba dalam jarak sembilan poin dari Juventus, di musim kedua jadi enam poin, di musim ketiga jadi empat poin saja,” sambung Sarri.
“Bagi kami, saat itu mustahil menutup jarak kami sepenuhnya, tetapi di akhir musim ketiga, kami sangat nyaris melakukan itu,” tandasnya.