Nuansagoal – Philippe Coutinho tak cukup bersinar pada musim penuh perdananya di Barcelona. Jika tak cukup percaya diri untuk memperjuangkan tempat, dia disarankan pergi. Tatkala dirinya terus mendapat tekanan di Camp Nou dan baru – baru ini manajemen Barcelona meminta Coutinho main dengan baik atau pergi dengan baik.

Coutinho dibeli mahal-mahal oleh Barcelona dari Liverpool pada Januari tahun lalu, seharga 160 juta euro plus bonus-bonus. Setelah menjalani periode adaptasi setengah musim lalu melalui musim penuh pertamanya, performanya tak bisa dibilang istimewa.

Dia tampil 34 kali di LaLiga musim lalu, hanya mencetak lima gol dan dua assist. Dari total 54 penampilan di seluruh kompetisi, gelandang 27 tahun itu menghasilkan 11 gol dan lima assist.

Coutinho pribadi mengaku tak tahu apakah akan bertahan di Barcelona atau tidak. Sementara Barcelona disebut-sebut siap menjualnya untuk mendanai transfer besar Antoine Griezmann atau bahkan Neymar.

Eks gelandang Barcelona Rivaldo menyebut situasi Coutinho memang tak cukup bagus. Namun kuncinya ada di pemain 27 tahun itu sendiri: apakah bisa meyakinkan manajemen untuk memberi kesempatan lebih.

“Coutinho itu pemain yang bagus, tapi segala sesuatunya belum berjalan baik untuknya. Dia akan punya waktu untuk membuktikan diri jika tidak meninggalkan klub, tapi kita tak tahu apakah dia akan bertahan kalau Neymar datang,” ungkap Rivaldo dilansir Marca.

“Kalau dia merasa tak bisa menjadi pemain yang sama seperti ketika bermain di Liverpool, maka akan lebih baik untuknya berbicara dengan presiden (Barcelona) untuk pergi ke klub lain yang bagus,” tandasnya.

Countinho yang Kehilangan Arah

Pemain asal Brazil merasa tidak tahu harus berbuat apa untuk masa depannya karena disisi lain dirinya tidak mampu memberikan janji bisa bermain baik dimusim depan bersama Barcelona. Tapi disisi lain dirinya juga enggan meninggalkan Barcelona.

Sebelumnya Coutinho dikabarkan akan dilepas oleh Barcelona untuk mendanai pembelian Antoine Griezmann yang dari Atletico Madrid ke Camp Nou. Coutinho yang tidak mampu memenuhi ekspetasi Barcelona setelah menebusnya dengan mahal dari Anfield.

Kini apa daya Coutinho, meski sudah menginjak usia 27 tahun akan tetapi dia tidak tahu harus berbuat apa untuk menyelamatkan karirnya.

“Aku tidak tahu apakah aku akan lanjut di Barcelona,” ujar Coutinho seperti dilansir Marca.

“Tidak ada yang tahu soal masa depan dan saat ini saya fokus bermain bersama timnas (di Copa America),” katanya.

Coutinho kabarnya sudah menolak kemungkinan pindah ke Manchester United karena masa lalunya dengan Liverpool. Sementara kabar lain menyebut Coutinho bisa saja ke Paris Saint-Germain sebagai bagian dari pertukaran dengan Neymar.